Obrolan Santai

Situs Tak Resmi Totok Suhardiyanto

My Photo
Name:
Location: Jakarta, Indonesia

I am an open-minded person who want to meet more good friends

Wednesday, January 03, 2007

Akeome Kotoyoro

Frase dua kata delapan sukukata seperti yang tertulis dalam judul posting kali ini adalah ungkapan paling populer di kalangan remaja Jepang pada saat pergantian tahun. Sebenarnya, frase itu adalah singkatan dari akemashite omedetou gozaimasu; kotoshimo yoroshiku onegaishimasu. Artinya, kurang lebih adalah 'Selamat tahun baru; mari kita lanjutkan kerja sama dan silaturahmi kita tahun ini juga'. Sebuah ungkapan yang sangat manis.

Agak memalukan sebenarnya memasang posting ini pada hari ketiga bulan Januari. Namun, tidak ada kata terlambat sebenarnya untuk mengucapkan "selamat tahun baru" asalkan masih pada awal tahun. Jujur saja sebenarnya secara faktual tidak ada yang baru sebenarnya. Pergantian hari di tahun baru itu sama saja dengan pergantian hari di hari-hari lain. Namun, semuanya memang menjadi lain ketika hitungan kalender berganti ke posisi tanggal 1 bulan 1. Sewajarnya, tahun baru memang disambut dengan semangat optimisme. Jadi, marilah kita jelang Indonesia yang lebih baik.

0 Comments:

Post a Comment

<< Home